berita

Cek Kondisi Permukaan Jalan Uji Kekesatan & Ketidakrataan Jalan Tol Dengan Kendaraan Ini

Cek Kondisi Permukaan Jalan Uji Kekesatan & Ketidakrataan Jalan Tol Dengan Kendaraan Ini

Jakarta - Pekerjaan uji kekesatan (skid resintance) dan ketidakrataan (roughness) merupakan bagian dari upaya dalam menjaga dan memelihara agar keadaan ruas jalan tol yang digunakan pengendara dapat berfungsi secara optimal, aman dan lancar sesuai dengan masa pelayanannya, serta untuk mengetahui kondisi jalan tol secara berkesinambungan.

Uji kekesatan ini sangat diperlukan pada jalan tol untuk menghindari kejadian yang membahayakan terutama pada saat kondisi hujan. Selama pengukuran nantinya permukaan perkerasan akan dikondisikan dalam keadaan basah untuk mensimulasikan keadaan kritis permukaan perkerasan.

Menggunakan alat Mu-meter yakni mengukur kekesatan permukaan jalan secara langsung dengan membuat mekanisme gesekan/friksi antara permukaan perkerasan dengan roda Mu-meter pada saat kecepatan kendaraan penarik (towing vehicle) 60 kilometer per jam. Metoda pengukuran yang di laksanakan mengikuti prosedur yang dikembangkan di England (MLA 148 ISSUE 1975).

Pengukuran kekesatan dengan Mu-meter hanya di 1aksanakan pada kondisi basah, dimana air yang digunakan 5 galon/menit. Pemberian air dari tangki besar ketangki yang ada pada mobil penarik Mu-meter dilakukan secara rutin setiap ± 1 km pemeriksaan. 

Selanjutnya, uji ketidakrataan melalui survei kondisi jalan berfungsi untuk melihat ekspresi kenyamanan berkendaraan. Karena adanya ketidakrataan pada permukaan perkerasan dapat menimbulkan goncangan kendaraan dan bahkan membahayakan keselamatan pengguna jalan.

Pengujian ini menggunakan kendaraan survey kondisi jalan sebagai sistem untuk pengumpulan data ketidakrataan dari alat pengukur ketidakrataan Bump Integrator jenis respon. (BPJT/Dms)

Share Berita Ini

Berita Terkait