Dibangun Sejak 1986, Jalan Tol Surabaya – Gempol Menjadi Penghubung Ruas Tol yang Berada di Jawa Timur
Jakarta - Jalan Tol Surabaya – Gempol (Surgem) merupakan jalan bebas hambatan yang pertama kali dibangun di wilayah Jawa Timur. Jalan tol ini membentang dan terkoneksi dari Surabaya hinga Gempol dan terhubung dengan ruas tol lainnya yang berada di wilayah Jawa Timur.
Jalan Tol Surgem Sepanjang 43 Km telah beroperasi secara penuh sejak tahun 1986. Tol Porong-Gempol terus tersambung ke Gempol-Pandaan, Gempol-Pasuruan, Pasuruan-Probolinggo, dan Probolinggo-Banyuwangi.
Rampungnya pembangunan Porong-Gempol membawa arti yang sangat penting. Jalan tol tersebut menjadi kunci terkoneksinya ruas tol trans-Jawa di wilayah Jatim. Namun dengan bencana lumpur panas Lapindo, jalan tol ini terpotong sekitar 6 Km yang menghubungkan Porong dan Gempol.
Pemerintah memutuskan menutup ruas tersebut sebagai jalan tol, sehingga panjangnya berkurang menjadi 37 kilometer dan memindahkan ruas yang terendam lumpur, bergeser sekitar 3 Km ke arah barat, ruas yang dipindah itu sepanjang 6 Km
Secara teknis jalan tol ini memiliki 2x3 lajur (Sidoarjo-Dupak), (Porong-Gempol) dan 2x2 lajur (Sidoarjo-Porong), tujuh interchange, 27 jembatan perlintasan kendaraan, dan dua jembatan penyeberangan orang serta 10 gerbang tol.